Q : Bagaimana cara melakukan pembelian?
1. Silahkan masuk ke menu "Order Baru"
2. Masukan nomor hp terlebih dahulu (gunakan awalan 08 ya, jangan +62)
3. Pilih jenis produk yang ingin kamu beli, setelah itu kamu akan melihat harga dan silahkan pilih rekening tujuan transfer.
4. Klik tombol "Beli Sekarang" kemudian nanti akan diarahkan ke menu detail transaksi.
5. Segera transfer sesuai jumlah yang diintruksikan oleh sistem. Selanjutnya kamu hanya tinggal menunggu produk masuk.
Catatan:
~ Transfer harus sesuai (ada kode pembayaran), jangan dibulatkan atau digenapkan karena nanti sistem tidak mengenali transfer dari kamu.
Q : Sistem Pembayaran apa yang digunakan?
Saat ini hanya tersedia Saldo akun (kusus member yang deposit) dan juga sistem transfer Bank ke salah satu rekening yang kami gunakan. Saat ini tersedia Bank BCA, BNI, BRI, Mandiri dan juga CIMB Niaga.
Khusus CIMB Niaga, wajib klik konfirmasi pembayaran ya setelah melakukan transfer.
Q : Apakah transaksi bisa dibatalkan?
Transaksi bisa dibatalkan apabila status transaksi kamu masih "WP / Menunggu Pembayaran", apabila sedang dalam "IP / Dalam Proses" transaksi tidak bisa dibatalkan.
Q : Bagaimana cara melakukan pembayaran?
Untuk melakukan pembayaran, dapat dilakukan via Internet Banking, SMS Banking, Mobile Banking, pergi ke ATM terdekat ataupun ke Teller Bank sambil menyertakan nomor rekening yang dipilih saat pembelian serta total yang harus ditransfer (WAJIB SAMA).
Q : Bagaimana jika saya salah jumlah transfer?
Silahkan langsung hubungi admin ya, utamakan via WA atau SMS. (08123450125) Sebutkan jumlah transfer, nama pengirim dan bukti transfer (opsional). Apabila sesuai, admin akan segera mengkonfirmasi transaksi kamu secara manual.
Q : Bagaimana jika status transaksi saya gagal?
Tidak usah khawatir, segera hubungi CS ya? Utamakan via Whatsapp.
Q : Bagaimana cara menjadi member?
Untuk menjadi member silahkan masuk pada menu "Mendaftar" kemudian silahkan isi formulir pendaftaran dengan benar.
a. Pastikan nama pengguna tidak menggunakan simbol dan spasi.
b. Gunakan Nomor HP aktif dan milik kamu.
c. Gunakan email yang valid dan milik kamu.
*Catatan : Nomor HP dan email kamu akan diverifikasi pada tahap selanjutnya.
Q : Bagaimana cara memverifikasi akun saya?
a. Untuk verifikasi akun, sangat mudah. Di table "Tindakan" silahkan klik tombol Verifikasi (Email & No. HP)
kemudian ikutin tahap selanjutnya sesuai intruksi hingga mendapatkan kode verifikasi.
b. Setelah mendapatkan kode verifikasi, silahkan buka kembali akun kamu maka akan masuk halaman verifikasi lagi kemudian masukan kode verifikasi yang di dapat tadi.
c. Selesai.
NB: Hubungi admin jika tidak mendapatkan kode verifikasi.
Q : Bagaimana menjadi reseller?
Untuk menjadi reseller, pastikan akun kamu sudah terverifikasi (Email & No. HP) kemudian login ke akun kamu. Selanjutnya, di menu member area silahkan klik "Upgrade Akun" untuk info selanjutnya.
Q : Bagaimana jika saya lupa kata sandi akun saya?
Silahkan masuk ke menu "Masuk" pojok kanan atas kemudian klik "Lupa Kata Sandi"
Kemudian masukan:
1. Nama pengguna.
2. Email yang didaftarkan.
3. Kode keamanan.
Kemudian klik "Kirim" nanti link untuk mereset kata sandi akan dikirimkan ke email kamu. Selanjutnya tinggal kamu reset.
Q : Bagaimana cara melakukan topup saldo atau deposit?
Silahkan masuk ke menu "Topup Saldo" kemudian isi nominal yang kamu ingin depositkan (minimal 20rb) dan juga metode pembayaran. Setelah itu, lakukan transfer sesuai yang di intruksikan sistem. Apabila sudah melakukan transfer, mohon bersedia menunggu. Nanti saldo masuk secara otomatis.
*Khusus CIMB Niaga, wajib klik konfirmasi pembayaran ya?
Q : Bagaimana cara melakukan pengisian kuota versi voucher?
Axis: *838*Kode/SN#
Indosat: *556*Kode/SN#
Smartfren: *999*Kode/SN#
Tri: *111*Kode/SN#
Kode/SN: dikirim via sms. Khusus member, bisa cek juga di email ya setelah transaksi sukses.